
PRIORITAS - Setelah dibredel selama hampir 30 tahun, tabloid Prioritas kembali hadir menyapa para pembaca. Peluncuran tabloid Prioritas dilakukan Pemimpin Media Group, Surya Paloh, di Grand Studio Metro TV, Kebon Jeruk, Jakarta, Kamis (19/1/2012). Prioritas datang dengan mengusung semangat memperbaiki, mencerahkan, dan memulihkan kondisi bangsa. Tabloid Prioritas memuat berita-berita kritis tentang masalah bangsa. | Tabloid dengan 48 halaman hadir untuk masyarakat luas di Indonesia
setiap Senin. Dengan harga Rp2.000, masyarakat Indonesia sudah
mendapatkan berita politik, ekonomi, kesehatan, perjalanan, budaya,
iptek, internasional dan olahraga.
Sementara menurut Pemimpin Umum Prioritas Zulfan Lindan, masyarakat
membutuhkan media kritis dan transparan menyuguhkan gagasan perubahan
Indonesia. Kelahiran tabloid Prioritas dilatarbelakangi oleh semangat dan kesadaran itu.
"Berita dan informasi diulas secara kritis, analitis, cerdas dan elegan demi keadilan rakyat Indonesia," terang Zulfan. |
 |
Tabloid berita mingguan prioritas dapat diakses juga di situs www.prioritasnews.com
BalasHapusTabloid berita mingguan prioritas dapat diakses juga di situs http://www.prioritasnews.com
BalasHapus